kenangan

  • Replace This Text With Your Featured Post 1 Description.
  • Replace This Text With Your Featured Post 2 Description.
  • Replace This Text With Your Featured Post 3 Description.
  • Replace This Text With Your Featured Post 4 Description.

Sabtu, 15 September 2012

Tolong, Maaf dan Terimakasih


Dikisahkan, di sebuah pesta perpisahan yang sederhana pengunduran diri seorang direktur. Diadakan sebuah sesi acara penyampaian pesan kesan dan kritikan dari anak buah kepada mantan direktur tersebut.
Karena waktu yang terbatas kesempatan tersebut disampaikan melalui tulisan. Kumpulan kertas tersebut bermacam-macam pujian dan kesan pada umumnya tertuang. Namun diantara pujian dan kesan yang disampaikan. Ada satu kertas yang dibacakan di depan umum dan kemudian di bingkai dan di pajang . Kertas tersebut milik seorang Office Boy yang telah bekerja cukup lama di perusahan itu.
Dalam kertas itu, dia menulis dengan huruf capital yang bertuliskan :

Yang Terhormat, Pak Direktur
Terimakasih Pak Direktur
Karena Bapak telah mengucap Tolong
Setiap kali Bapak member tugas yang sebenarnya adalah memang tugas saya

Terimakasih Pak Direktur
Karena Bapak telah mengucapkan maaf
Saat bapak menegur dan berusaha memberitahu setiap kesalahan yang diperbuat

Terimakasih Pak direktr
Karena bapak telah mengucapkan terimakasih
Kepada saya, atas hal-hal kecil yang saya kerjakan untuk bapak

Terimakasih Pak direktur
Atas semua penghargaan kepada orang kecil seperti saya
Sehingga saya bisa tetap bekerja dengan sebaik-baiknya
Dengan kepala tegak, tanpa merasa direndahkan dan dikecilkan

Dan sampai kapanpun Bapak tetap Pak direktur bagi saya. Sekali lagi Terimakasih pak direktur.
Saya yakin bapak akan selalu sukses.

Tidak ada komentar: